Thursday, April 15, 2010
Emosi bisa mendatangkan penyakit
Tahukah anda kalo emosi bisa mendatangkan penyakit???
Emosi yang tak terkendali hanya akan merugikan diri sendiri.
Selain menyebabkan energi Anda terkuras habis, Anda akan dicap tidak kuat
mental dan tidak dewasa. Makanya, jika Anda digelayuti berbagai masalah,
cobalah jangan hanyut dalam emosi, kendalikan diri.
pengendalian emosi
Lebih baik Anda coba tenangkan diri dengan menarik nafas
dalam-dalam. Dan berpikirlah lebih rileks! Emang nggak mudah sih, tapi kalau
pandai mengelola dan mengendalikan emosi, Anda akan merasakan manfaatnya loh,
apa aja sih..?
Orang-orang yang terlatih mengendalikan emosi umumnya tidak pernah panik dalam
menghadapi situasi apapun. Hal ini tentu cukup mempengaruhi kualitas kerja
Anda.
Orang-orang yang mampu mengendalikan emosi, umumnya bisa menjaga kualitas
kerjanya dengan baik pula. Sebaliknya, jika Anda bekerja dalam keadaan emosi
yang tidak stabil, membuka peluang besar untuk melakukan kesalahan fatal.
Emosi yang terkendali dengan baik, dapat meningkatkan rasa pede Anda.
Dengan emosi yang terjaga, Anda lebih mudah melakukan tugas apapun dengan lebih
baik. Dengan demikian Anda yakin apapun yang akan Anda hadapi dapat Anda
selesaikan semaksimal mungkin.
Hal ini secara otomatis akan menambah rasa percaya diri Anda. Dan tentu saja
hal ini sangat diperlukan dalam dunia kerja bukan?
Perlu Anda ketahui, emosi yang berlebihan akan menguras nyaris seluruh energi
Anda, lebih dari kegiatan fisik yang Anda lakukan. Karena emosi umumnya membuat
pikiran Anda meledak-ledak dan tanpa disadari membuat gerakan Anda sulit
terkendali.
Jadi, emosi yang terkendali lebih menghemat energi Anda. Sehingga Anda tidak
mudah lelah dan selalu siap dengan aktivitas sehari-hari.
Hal yang sangat menguntungkan, jika Anda pandai mengelola dan mengendalikan
emosi, Anda akan lebih sehat baik fisik maupun mental.
Coba aja lihat, orang-orang yang sering dilanda emosi banyak dihinggapi
penyakit. Selain penyakit mental seperti stres dan depresi, mereka juga
dijangkiti penyakit fisik yang cukup berat seperti hipertensi, alergi, maag,
migrain, dll. Nah kalau Anda terlatih mengendalikan emosi, stres dan segala
macam penyakit ini akan menjauh dari kehidupan Anda. Pikiran dan fisik Anda pun
lebih sehat. Lagipula kesehatan sangat penting untuk membangun karir bukan?
Dengan segala keuntungan mengendalikan emosi, otomatis akan melancarkan segala
aktivitas anda. Baik aktivitas pribadi maupun karir.
So, mulai sekarang coba deh belajar mengendalikan emosi..!
Sumber:http://id.shvoong.com
Later tonight, Lyrids Meteor Rain Starts Decline
TEMPO Interaktif, Bandung - Hujan meteor Lyrids akan turun mulai malam ini hingga 26 April 2010. Fenomena tahunan itu bisa disaksikan di seluruh Indonesia selepas tengah malam.
Menurut peneliti utama astronomi dan astrofisika di Lembaga Penerbangan dan Antariksa Nasional (LAPAN) Thomas Djamaluddin, masa puncak hujan meteor terjadi pada 21-22 April. Saat itu, diperkirakan ada 10-20 meteor yang muncul setiap jam.
"Biasanya pada saat-saat tertentu terjadi lonjakan meteor, tapi tahun ini normal," katanya, Kamis (15/4/2010). Meteor dari komet Tatcher tersebut mulai diketahui astronom sejak 2600 tahun lalu.
Hujan meteor itu akan turun dekat rasi Lyra. Letaknya berada di antara horison hingga atas langit sebelah timur laut. Dengan kondisi cuaca yang mulai memasukim musim kemarau, ditandai dengan hujan yang jarang turun, kata dia, kemungkinan besar hujan meteor itu bisa disaksikan tanpa dihalangi awan selepas pukul 01.00 dinihari hingga menjelang subuh.
Hujan meteor itu bisa disaksikan dengan jelas oleh penduduk bumi di belahan utara. Di Indonesia yang berada di khatulistiwa, kata astronom dari Observatorium Bosscha Evan Irawan Akbar, kemungkinan agak sulit dilihat. "Posisinya dekat horison, mungkin agak terhalang pepohonan," katanya. Sebelum dan sesudah masa puncaknya, jumlah meteor yang jatuh diperkirakan hanya sebuah tiap jam.
Bagi para astronom, hujan meteor dari komet yang muncul tiap 415 tahun dekat bumi ini dianggap biasa. Hujan meteor itu berasal dari lapisan es komet yang mencair ketika orbitnya dekat dengan matahari. Partikel debu, es, dan batu yang terlepas itu terbakar di atmosfir sebelum jatuh ke bumi.
Menurut Evan, tahun ini ada 11 hujan meteor yang besar termasuk Lyrids. Setiap tahun, bumi disiram sekitar 25 ribu ton debu angkasa.
ANWAR SISWADI